Selamat Datang di Blogspot Staf Bupati Bantaeng Alamat : Jl. A. Manappiang No.5 Kabupaten Bantaeng - Telepon ( 0413 ) 21001, fax ( 0413 ) 22765 Propinsi Sulawesi Selatan, terima kasih,..atas kunjungan anda. Wassalam
Silahkan Mengganti Tema Latar yang di inginkan


Jatah Raskin Bantaeng 165.075 KG/Bulan




 
Bantaeng, 21/01 – 2014 – Jatah beras untuk keluarga miskin (Raskin) di Kabupaten Bantaeng untuk 2014 berjumlah 165.075 kilo gram (kg). Jatah sebanyak itu diperuntukkan kepada 11.005 rumah tangga sasaran (RTS).
 
Kepala sub Divisi Regional Bulog Kabupaten Bulukumba Ermin Tora usai sosialisasi Program Raskin 2014 di ruang pola Kantor Bupati Bantaeng, Selasa (21/1) mengatakan, jatah Raskin untuk Kabupaten Bantaeng tidak mengalami perubahan dengan tahun 2013.
 
Jumlah tersebut sesuai SK Bupati yang disampaikan kepada Bulog. ‘’Kami hanya menyiapkan sesuai permintaan yang dituangkan dalam bentuk SK Bupati,’’ ujarnya.
Soal harga, Ermin Tora mengatakan, Bulog Kabupaten Bulukumba yang membawahi Kabupaten Bantaeng juga tidak mengalami perubahan. ‘’Harga tetap sama Rp 1600/kg atau sesuai harga yang ditetapkan pemerintah,’’ tambahnya.
 
Wakil Bupati Bantaeng H Muhammad Yasin ketika membuka sosialisasi yang dihadiri unsur Muspida berharap, penyaluran Raskin benar-benar mencapai sasaran.
Ini menjadi penting sebab hampir seluruh wilayah mengalami peningkatan jumlah penduduk miskin. Karena itulah, pengelola Raskin perlu membuat grand desain agar persoalan kemiskinan tersebut dapat dikurangi.
Dasar pembuatan grand desain tersebut tentu didasarkan data yang akurat agar RTS yang didata tidak salah.
 
Wakil Bupati Muhammad Yasin berharap, sosialisasi yang berlangsung sehari ini melahirkan konsep yang sama sehingga penyaluran dan sistem pembayarannya tidak menemui masalah.
‘’Salah dalam melakukan penyaluran dan pembayaran, bisa berakibat hukum. Karena itu. Pengelola Raskin harus berhati-hati,’’ pintanya mengingatkan.
Ia kemudian meminta kepada para Lurah dan Kepala Desa agar melakukan pendekatan yang baik kemudian melakukan koordinasi sesuai pedoman penyaluran dan pembayaran yang sudah ada, tambahnya.
 
Bila ternyata menemui kendala di lapangan, silahkan dipertanyakan kepada ahlinya agar ada kejelasan. ‘’Jangan bertindak sendiri-sendiri karena bila salah, akibatnya fatal. Bisa masuk bui,’’ sambungnya.
Kepala Bagian Perekonomian Pemda Kabupaten Bantaeng Ratna Lantara SH,M.Si melaporkan, penyaluran dan pembayaran Raskin di wilayah kerjanya sepanjang 2013 berjalan lancar.
 
‘’Alahmadulillah tersalur 100 persen. Demikian pula pembayarannya, meski ada beberapa desa yang sempat tertunda, namun akhirnya bisa memenuhi kewajiban,’’ jelasnya.
Menanggapi hal itu, Kepala sub Divre Bulog Bulukumba Ermin Tora mengatakan, bila menemukan RTS yang tidak sesuai sasaran, misalnya sudah meninggal atau pindah domisili maka petugas harus membuat berita acara.
 
Berita acara tersebut dilaporkan ke Pemda dan ditembuskan ke Divre Bulog. Beras Raskin tersebut mendapat subsidi pemerintah karena RTS hanya membayar Rp 1600 dari harga Rp 6000/kg.(hms)

0 komentar:

Komentar

Komentar Terbaru

CREATED BY : Dedy Unsat.net