Selamat Datang di Blogspot Staf Bupati Bantaeng Alamat : Jl. A. Manappiang No.5 Kabupaten Bantaeng - Telepon ( 0413 ) 21001, fax ( 0413 ) 22765 Propinsi Sulawesi Selatan, terima kasih,..atas kunjungan anda. Wassalam
Silahkan Mengganti Tema Latar yang di inginkan


Tim Tenis Bantaeng segera berbenah

 Tim Tenis Bantaeng segera berbenah



Bantaeng (26/5). Pelaksanaan Pekan Olahraga Daerah (PORDA) Ke-15 Tahun 2014 sebentar lagi akan dihelat di Kabupaten Bantaeng. Persatuan cabang olahraga  melalui pengurusnya telah mulai berbenah. Satu diantaranya Tim Tenis Bantaeng. Pada penyelenggaraan PORDA XIII di Pangkep Tahun 2010, Tim Tenis Bantaeng menempatkan petenis putrinya menjadi petenis terbaik di ajang 4 tahun sekali itu dilaksanakan.
 
“Insya Allah, kami saat ini lagi berbenah di Lapangan Tenis. Materi pemain ada yang lama dan ada juga yang baru. Kami juga sudah melakukan revitalisasi Pengurus Pelti dan Pembentukan Tim Porda melalui Rapat Pengurus Pelti pada bulan Maret dan April lalu” ungkap Syahrul Bayan selaku Sekretaris Pelti Bantaeng.
 
Tambah Syahrul Bayan yang juga pernah menjadi atlet tenis ini menuturkan bahwa Kami telah menetapkan Tim Tenis Putra diantaranya : Agung Ramadhana, Tanzilal Furqan, Afiv Ma’ruf, Agung Budiman, Ahmad Naufal Lucky Karim, sedangkan di Tim Tenis Putrinya : Nur Oktafianti, Fauziah Azis, Azima Paradina, A. Nesti dan Ade Nurfitrah, dan saat ini dilatih oleh H. Hary Rustam, M. Darwis dan Idul Adiluhu.
 
Dari hasil pemantauan di Lapangan Tenis Lapangan Pelti Bantaeng, Minggu (26/5), tampak terlihat beberapa atlit tenis cilik yang baru berlatih dan tergabung di Ahmad Karim Tenis Club. Ahmad Karim Tenis Club (AKTC) ini sendiri baru berdiri sejak 6 bulan lalu di Makassar, dengan pelatih Sofyan dan Irfan Yogi. Satu diantaranya adalah Tim Tenis Bantaeng berlatih disana.
 
“Saat ini, kami adakan try out setiap minggu. Dan hasilnya hari ini, memuaskan dan perlu materi tambahan dan pembenahan secara baik, sehingga nantinya petenis Bantaeng ini bisa tampil maksimal nanti di ajang Porda” ujar Lucky Karim selaku Pengelola AKTC di Lapangan tenis Pelti Bantaeng.
 
Tampak terlihat dipelatihan bersama ini diantaranya Ketua Umum KONI Bantaeng yang juga Wakil Ketua Pelti Bantaeng, Drs. H. Ahmad Karim, Pelatih Bantaeng M, Darwis, Kakan Perpustakaan dan Arsip Daerah Kab. Bantaeng, Dra. Estha Karim, M.Ikom dan beberapa orang tua serta pemerhati tenis Bantaeng.
 
Dilaporkan oleh Syahrul Bayan (Sekretaris PELTI Bantaeng)

0 komentar:

Komentar

Komentar Terbaru

CREATED BY : Dedy Unsat.net