Bantaeng (29/6). Taruna Siaga
Bencana Bantaeng atau biasa disingkat Tagana Bantaeng, melakukan aktifitas
positif pasca intensitas hujan yang besar pada Selasa 24/6 di wilayah Kabupaten
Bantaeng khususnya di Be'lang RK.I/RT.II Kelurahan Bonto Atu Kecamatan
Bissappu, melakukan kegiatan bersih-bersih kampung bersama Tagana Bantaeng,
dengan melibatkan Karang Taruna, TKSK Se Kab. Bantaeng, Tim Damkar, masyarakat
Be'lang, Sabtu (28/6).
Tampak hadir dan mengikuti kegiatan
bersih-bersih kampung ini diantaranya Kepala Dinas Sosnakertrans Bantaeng
Syahrul Bayan, Danramil Bissappu beserta anggota Babinsa, Kapolsek Bissappu M.
Ramli beserta anggota Binmas, Lurah Bonto Atu Ali Akbar, anggota dan pengurus
Forum Riders Motor Bantaeng (Forimba) dan sejumlah masyarakat yang tampak
antusias membantu warganya yang mana rumahnya diterjang air bah akibat tanggul
yang jebol.
"Upaya yang kami lakukan ini
secara terintegrasi dengan melibatkan semua unsur, dan ternyata ini
efektif membantu warga yang mengalami musibah. Dan selanjutnya, kami serahkan
beberapa bantuan peralatan dapur kepada 9 Kepala Keluarga, yang alat dapurnya
terhanyut pada Selasa malam kemarin", ujar Asrul selaku Komandan Lapangan
Tagana Bantaeng.
Tambah Asrul yang juga alumni Tagana
Khusus 2013 lalu ini menuturkan bahwa kami dari Tagana Bantaeng siap siaga
disaat dibutuhkan, bahkan kami juga melakukan upaya preventif, evakuasi dan
beberapa tindakan lainnya, sebagaimana yang pernah kami dapatkan dan sesua
tupoksi kami.
Semoga ini menjadi awal yang baik,
untuk meningkatkan rasa dan sifat kegotong-royongan untuk membantu sesama,
dengan melibatkan semua elemen masyarakat dan kelompok, dengan hadirnya Tagana
Bantaeng, TKSK, dan ke depannya Karang Taruna Desa/Kelurahan akan cukup
membantu dalam hal kesiapsiagaan terhadap bencana yang senantiasa terjadi, ujar
Syahrul Bayan selaku Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi
Kabupaten Bantaeng yang juga Anggota Dewan Kehormatan Forimba Bantaeng.
Urai Syahrul Bayan yang ditemui di
Be'lang Sabtu sore kemarin mengatakan bahwa kami akan mengembangkan sistem
kerja yang juga masuk dalam rangkaian Sistem Pandu Gempita Sipakatau Bantaeng
(Pelayanan Terpadu Gerakan Masyatakat Peduli Kabupaten Sejahtera) yang
salah satu tugasnya adalah menerima pengaduan masyarakat yang bisa segera
dikoordinasikan dengan beberapa pihak. Dan semoga dengan sistem kerja ini akan
efektif untuk membantu masyatakat yang membutuhkan bantuan nantinya.
Dirilis oleh Bagian Humas dan
Protokol Pemkab. Bantaeng
Dari Bantaeng.
0 komentar: