Selamat Datang di Blogspot Staf Bupati Bantaeng Alamat : Jl. A. Manappiang No.5 Kabupaten Bantaeng - Telepon ( 0413 ) 21001, fax ( 0413 ) 22765 Propinsi Sulawesi Selatan, terima kasih,..atas kunjungan anda. Wassalam
Silahkan Mengganti Tema Latar yang di inginkan


UKM Bantaeng - dapat bimbingan Sertifikasi Halal


 Bantaeng, 10/12- 2013 -  Pengusaha kecil dan menengah binaan Dinas Perikanan bekerjasama Tim Penggerak PKK Kabupaten Bantaeng mendapat bimbingan sertifikasi halal dari Institut for Social and Political Economic Issue (Ispei).
 
Bimbingan yang berlangsung sehari dan diikuti 40 orang pengusaha yang dinilai aktif menjalankan usaha berbasis produk hasil laut tersebut dilangsungkan di Marina Beach Hotel Kawasan Wisata Pantai Marina, Selasa (10/12).
 
Bupati Bantaeng HM Nurdin Abdullah pada pembukaan yang dihadiri Ketua Tim Penggerak PKK Hj Lies F Nurdin dan Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Hj Aisyah Yasin berharap, UKM binaan Dinas Perikanan dan Tim Penggerak PKK lebih fokus pada usahanya sehingga bisa dilakukan dalam skala besar.
 
‘’Setiap pengusaha tidak perlu terlalu banyak varian, lebih baik fokus pada satu produk namun dalam skala besar sehingga memudahkan orang yang mencari produk tersebut,’’ urainya.
Masih menurut bupati, bila semua fokus pada usahanya, arus orang yang berkunjung akan mudah memperoleh buah tangan yang diinginkan.
Ia mengemukakan, tingkat kunjungan ke daerah berjarak 120 kilometer arah selatan Kota Makassar, ibukota provinsi Sulsel ini yang kian banyak seiring semakin banyaknya fasilitas yang dibangun.
 
Nurdin memberi gambaran kawasan wisata Pantai Marina yang tidak pernah sepi, demikian pula dengan kawasan wisata agro di Uluere serta permandian alam Eremerasa.
 
‘’Kita selalu kekurangan kamar. Karena itu, kunjungan tersebut harus mendapat dukungan tentang kebutuhan penganan khas daerah ini,’’ tambah Bupati Nurdin Abdullah.
Selain jumlah dan kualitas produk, Bupati juga mengingatkan pentingnya kemasan yang menarik. Bila hal ini bisa dilakukan, pengusaha kecil akan bisa mandiri.
 
Ketua Tim Teknis Program Pemberdayaan Masyarakat Pesisir Kabupaten Bantaeng yang juga Tim Ispei Ir Nurlaila Abdullah MS menyebut beberapa produk potensial dikembangkan di Bantaeng.
 
Produk tersebut diantaranya dodol rumput laut cita rasa buah-buahan, olahan ikan dan hasil laut non ikan seperti  nugget ikan plus rumput laut alami dan sayuran.
Abon ikan plus wijen, ikan teri crispy, bakso ikan plus rumput laut dan sayuran, cendol rumput laut, ebi dan produk turunannya seperti kerupuk ebi, abon cabe serta serbuk cabe atau bahan baku industri olahan ikan.
 
Nurlaila optimistis, jika hal tersebut bisa dikembangkan, UKM binaan Dinas Perikanan bekerjasama Tim Penggerak PKK Kabupaten Bantaeng mampu menembus pasar modern.(hms)   

0 komentar:

Komentar

Komentar Terbaru

CREATED BY : Dedy Unsat.net